BANTU LARISI TOKOKU YA
KHOLSTORE
Banner IDwebhost
CARA MENGUNCI/MEMBERI PASSWORD PADA LAPTOP

CARA MENGUNCI/MEMBERI PASSWORD PADA LAPTOP


 
K
adang kita merasa terusik ketika Laptop/notebook kita sedang menggeletak di meja, tiba-tiba ada orang lain yang mengotak-atik atau membuka dokumen kita seenaknya sendiri. Kita mau melarang ^-^, gak enak sama teman sendiri. Kita gak melarang pun juga gak enak karena dia menggunakan laptop seenaknya sendiri. Jika anda mengalami hal tersebut, oke! GPL. gak pake lama langsung saja kita bahas cara mengunci laptop. Disimak baik-baik, yaa... cekkidot ~ ~ ~ >
1.      Pertama klik Start pada laptop Anda, atau tekan tombol gambar Windows pada keyboard laptop Anda. Lihat gambar dibawah:
password0.jpg
Maka akan muncul seperti gambar di bawah ini:
password1.jpg
2.      Pilih Control Panel seperti gambar di atas, maka akan muncul seperti gambar di bawah ini:
password2.jpg
3.      Jika sudah masuk di Control Panel, kemudian pilih User Accounts and Family Safety. Dan akan muncul seperti gambar di bawah ini:

password3.jpg
4.      Lalu pilih Create your Windows Password [jangan terpengaruh pada gambar di atas, karena sudah saya buat password, jadi tulisannya Change your Wisndows Password]. Daaannn akan muncul seperti gambar di bawah ini:
5.      Langsung aja pilih Create a password for your Account.
6.      Create a password: masukkan passwor Anda. Confirm password: masukkan kembali password Anda. Dan Type a password hint: masukkan passwor sebagai pengingat, jangan password lengkab yaa.. misalnya password saya 31oktober, maka pada kolom Type a password hint saya isi 31oktob. Kemudian pilih Create password.
Tralalalala... sudah jadi tuh passwordnya. Untuk mengeceknya, tinggal Restart laptop Anda dengan cara menekan Ctrl+Alt+Del/Delete. Lalu pilih Lock this computer. Masukkan passwordnya. Terbuka kembali deh, dekstop lapto Anda. Selamat mencoba ya.. semoga sukses!!

CATATAN:
Oh ya, nihh.. di sini saya pakai windows 7 yaa.. untuk pegguna xp atau 8, caranya berbeda juga.

Orang-orang sukses yang saya kenal adalah mereka yang lebih banyak mendengarkan daripada berbicara. ~ Bernard M. Baruch ~


Demikianlah cara membuat password pada laptop. Semoga bermanfaat. Wassalamu’alikum..



 

Komentar dan saran sangat kami butuhkan untuk meningkat kualitas blog kami

*Budayakan anti spam

Emoticon

banner