BANTU LARISI TOKOKU YA
KHOLSTORE
Banner IDwebhost
Biografi DR. K.H. Sahal Mahfudz, MA (Fuqaha Abad Modern)

Biografi DR. K.H. Sahal Mahfudz, MA (Fuqaha Abad Modern)

KHOLIDINTOK - Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh. Apa kabar sahabat semua? Mudah-mudahan selalu dalam keadaan sehat wal 'afiat, ya. Amiin.. Pada kesempatan kali ini, Kholidin akan memposting Biografi dari Tokoh NU yang bernama DR. K.H. Sahal Mahfudz, MA.

DR. Sahal Mahfudz lahir di desa Kajen, Margoyoso, Pati, Jawa Tengah, pada tanggal 17 Desember 1837M. Beliau masih keturunan K.H. Muttamakin.

Beliau banyak belajar pada ayah dan kakeknya sendiri. Tamat dari MI Kajen tahun 1949. Tamat dari MTs Mattoliul Falah tahun 1953 melanjutkan ke pondok Bendo, Kediri, Jawa Timur, hingga tahun 1957, kemudian ke pondok Serang, Rembang dibawah asuhan Kiai Zubair hingga tahun 1960.

Beliau pernah menjadi guru di Pesantren Sarang, Rembang, Jawa Tengah (1932- 1961). Dosen matakuliah Takhassus Fiqih di Kajen (1966-1970), dan menjadi staf pengajar di Universitas Cokro Aminoto Pati (1974-1976), menjadi dosen Fakultas Syariah IAIN Walisongo Semarang (1982-1985) dan sejak tahun 1989 menjadi Rektor Universitas Islam Nahdlatul Ulama Jepara. Kemudian pada tahun 2003 beliau memperoleh gelar Doctor Honoris Causa (DRHC) dari Universitas Islam Negeri Jakarta. Karena keilmuannya dalam ilmu Fiqih, beliau dikenal sebagai ahli Fiqih abad modern. Perjalanan pengabdian dalam organisasi, Kiai Sahal Mahfudz dimulai dengan menjadi Khatib Suriyah PCNU Pati (1967-1975). Ketua II PC LP Ma'arif Pati (1968-1975), Wakil Rais NU Pati (1975-1985). Kemudian sejak muktamar 1984 terpilih sebagai Rais Syuriah PBNU. Pada muktamar NU ke-30 di Lirboyo Kediri Jawa Timur terpilih sebagai Rais 'Aam PBNU. Muktamar NU ke-31 di Donohudan Solo (2004) terpilih kembali sebagai Rais 'Aam PBNU.

Pengalaman lain Kiai Sahal Mahfudz mendapatkan banyak kepercayaan untuk melakukan studi banding ke luar negeri, di antaranya Philipina dan Korea Selatan (1983), Srilanka dan Malaysia (1984), Arab Saudi (1987), Kairo Mesir (1992), Malaysia, Thailand dan Beijing (1987).

Sejak tahun 1981 sampai sekarang Kiai Sahal Mahfudz menjabat ketua MUI Pusat. Menjadi pengasuh Pondok Pesantren Maslahul HUda Kajen, Margoyoso, Pati, Jawa Tengah. Sejak tahun 1959-1993 telah menghasilkan 107 macam tulisan dalam bentuk buku dan makalah.

Sumber: Materi Ke-NU-an kelas X MA

Demikianlah postingan kali ini, yang berjudul Biografi DR. K.H. Sahal Mahfudz, MA. Semoga bermanfaat buat sobat semuanya. Akhir kata,Wabillahi Taufiq Wal Hidayah, Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Komentar dan saran sangat kami butuhkan untuk meningkat kualitas blog kami

*Budayakan anti spam

Emoticon

banner